Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) menggelar rapat persiapan pelaksanaan Salat Idul Adha dan pemotongan hewan kurban, Selasa (14...[read more] "> Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) menggelar rapat persiapan pelaksanaan Salat Idul Adha dan pemotongan hewan kurban, Selasa (14" />
Kamis, 09 Mei 2024
Follow Us:
11:05 WIB - Sekdako Buka Pekanbaru Investment Forum Komwil I Apeksi | 11:05 WIB - Sekdako Pekanbaru Ingin Guru Penggerak Tingkatkan Keahlian Ajar Peserta Didik | 11:05 WIB - Pemprov Riau Tunggu Arahan Pusat Buka Seleksi PPPK dan CPNS 2024 | 11:05 WIB - DPRD Segera Panggil Disdik Bahas Keluhan Biaya Perpisahan dan PPDB Pekanbaru | 11:05 WIB - Pemkab Siak Kembali Buka Program Beasiswa BeTUNAS | 11:05 WIB - Pj Wako Pekanbaru Ajak Anak Muda Ciptakan Suasana Pilwako Damai
/ Rokan Hilir / Pemkab Rohil Putuskan Tiadakan Pawai Idul Adha /
Pemkab Rohil Putuskan Tiadakan Pawai Idul Adha
Selasa, 14 Juli 2020 - 17:27:47 WIB

TERKAIT:
   
 

ROKAN HILIR (Bidikonline.com)  - Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) menggelar rapat persiapan pelaksanaan Salat Idul Adha dan pemotongan hewan kurban, Selasa (14/7/2020).

Dalam rapat tersebut, Bupati Rohil H Suyatno mengatakan bahwa pelaksanaan Salat Idul Adha di masa pandemi Covid-19 tahun ini masih dapat dilaksanakan. Namun untuk pawai takbir Idul Adha ditiadakan.

Menurut Suyatno, hal ini sesuai dengan surat edaran Kementerian Agama nomor 18 tahun 2020 yang ditujukan kepada seluruh kepala kantor wilayah, dewan masjid, ormas Islam tentang tata cara pelaksanaan Salat Idul Adha dan pemotongan hewan kurban.

"Untuk seluruh wilayah Rohil pawai takbiran Idul Adha ditiadakan," katanya.

Mengenai salat Idul Adha berjemaah, bupati menegaskan dapat dilaksanakan baik di masjid maupun lapangan. Dengan ketentuan tetap menjalankan protokol kesehatan.

Setiap lokasi pelaksanaan salat harus menyediakan peralatan protokol kesehatan, seperti tempat cuci tangan, pengukur suhu tubuh dan lainnya.

"Meski kita zona hijau masalah Covid-19 jangan dipandang sebelah mata. Kita harus tetap waspada dengan menjalankan protokol kesehatan," ucapnya.

Sementara untuk pemotongan hewan kurban, setiap hewan harus dilakukan pengecekan kesehatan baik kambing maupun sapi. "Jika kesehatan hewan kurban sudah diperiksa nantinya akan diberi label," paparnya.

Sementara itu, Kakan Kemenag Rohil Syakolan Khalil menambahkan, panitia pelaksana Salat Idul Adha harus melaporkan titik lokasi dilaksanakannya salat. Hal itu bertujuan agar tim gugus tugas Covid-19 setiap kecamatan melakukan peninjauan.

"Diharapkan juga seluruh panitia Salat dapat menyiapkan masker sebagai tambahan, tempat cuci tangan dan lainnya, agar betul-betul sesuai dengan protokol kesehatan," sebutnya

Rapat tersebut dihadiri Kajari Rohil Gaos Wicaksono, Kasdim 0321/Rohil Mayor Sumarno, Wakil Ketua DPRD Rohil Basiran Nur Efendi, beberapa kepala OPD, seluruh Camat, KUA serta pengurus masjid. (rlc)


Berita Lainnya :
  • Sekdako Buka Pekanbaru Investment Forum Komwil I Apeksi
  • Sekdako Pekanbaru Ingin Guru Penggerak Tingkatkan Keahlian Ajar Peserta Didik
  • Pemprov Riau Tunggu Arahan Pusat Buka Seleksi PPPK dan CPNS 2024
  • DPRD Segera Panggil Disdik Bahas Keluhan Biaya Perpisahan dan PPDB Pekanbaru
  • Pemkab Siak Kembali Buka Program Beasiswa BeTUNAS
  • Pj Wako Pekanbaru Ajak Anak Muda Ciptakan Suasana Pilwako Damai
  • Alfedri-Husni Optimis Kembali Didukung NasDem di Pilkada Siak 2024
  • Warga Kampar Temukan Menantu Tewas Gantung Diri di Kamar
  • Disnaker Pekanbaru tak Ada Terima Aduan THR
  •  
    Komentar Anda :
       


    Galeri   + Index Galeri
    Memperingati Hari Jadi Rohul ke - 18, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa

    Home | Daerah | Nasional | Hukum | Politik | Olahraga | Entertainment | Foto | Galeri | Advertorial | Lintas Nusantara | Kepulauan Nias
    Pekanbaru | Siak | Pelalawan | Inhu | Bengkalis | Inhil | Kuansing | Rohil | Rohul | Meranti | Dumai | Kampar
    Profil | Redaksi | Index
    Pedoman Berita Siber

    Copyright © 2009-2016 bidikonline.com
    Membela Kepentingan Rakyat Demi Keadilan