Ketua DPRD Kota Pekanbaru Hamdani Ms,Sip kembali melakukan reses di masa sidang ke III tahun 2020, kali ini politikus Partai Keadilan Sej...[read more] "> Ketua DPRD Kota Pekanbaru Hamdani Ms,Sip kembali melakukan reses di masa sidang ke III tahun 2020, kali ini politikus Partai Keadilan Sej" />
Kamis, 25 April 2024
Follow Us:
11:05 WIB - Disnaker Pekanbaru tak Ada Terima Aduan THR | 11:05 WIB - PUPR Pekanbaru Mulai Perbaikan Jalan Taman Karya | 11:05 WIB - Pj Wako Pekanbaru Ingatkan Warga Jangan Percaya Hoaks | 11:05 WIB - Pj Wako Pekanbaru Beri Peringatan Agar Jangan Ada Pungli Dalam PPDB | 11:05 WIB - Pemko Pekanbaru Targetkan Juara Umum di MTQ ke XLII Provinsi Riau | 11:05 WIB - FPII Setwil Riau Adakan Acara Buka Bersama Dengan Anak Panti Asuhan
/ Pekanbaru / Ketua DPRD Pekanbaru Gelar Reses /
Ketua DPRD Pekanbaru Gelar Reses
Sabtu, 27 Juni 2020 - 18:32:42 WIB

TERKAIT:
   
 

PEKANBARU (Bidikonline.com) - Ketua DPRD Kota Pekanbaru Hamdani Ms,Sip kembali melakukan reses di masa sidang ke III tahun 2020, kali ini politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini melaksanakannya di Jalan Kuini Kelurahan Wonorejo Kecamatan Marpoyan Damai, Sabtu (27/06/2020).

Dalam resesnya kali ini, banyak dari masyarakat yang mengeluhkan persoalan genangan air yang diakibatkan drainase tak berjalan dengan baik hingga peningkatan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).

Dari itu, Hamdani menjelaskan bahwa pihaknya akan mendorong Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru melalui pihak kelurahan dan Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) untuk menerapkan konsep One Village One Product untuk meningkatkan ekonomi masyarakat.

"Ini yang akan diterapkan di kelurahan Wonorejo, dan dalam beberapa waktu ke depan ini masuk dalam proses pendataan warga dan dengan data ini kemudian akan dikembangkan," cakapnya.

Terlebih di Kelurahan Wonorejo ini sendiri banyak dari masyarakatnya yang memproduksi jajanan kuliner tradisional, salah satunya adalah kue basah.

"Semoga ini di dukung oleh kelurahan karena kita ingin Kelurahan Wonorejo ini menjadi pilot project untuk pengembangan sistem UMKM," jelasnya.

Sementara itu untuk genangan air yang ditimbulkan dari drainase yang tidak berfungsi dengan baik, Hamdani menekankan bahwa PUPR bisa melakukan penanganan dan penyelesaian genangan yang terjadi di Pekanbaru.

Terlebih saat ini Dinas PUPR Kota Pekanbaru tengah melakukan proses pelelangan Masterplan untuk mengembalikan drainase agar dapat berfungsi normal kembali.

"Kita harapkan Masterplan tuntas di tahun ini, kemudian PUPR sendiri menerangkan pihaknya sudah melakukan pengurangan terhadap titik-titik banjir. Ini kita gesa dan kita kuatkan pihak PUPR, terlebih saat ini sudah masuk musim penghujan. Dan juga periode Walikota dan Wakil Walikota sudah tidak lama lagi," bebernya.

Selain memfokuskan peningkatan sektor UMKM dan sistem drainase, Hamdani juga berjanji akan berusaha untuk tahun ini Kelurahan Wonorejo memiliki SMP Negeri. (ckp)


Berita Lainnya :
  • Disnaker Pekanbaru tak Ada Terima Aduan THR
  • PUPR Pekanbaru Mulai Perbaikan Jalan Taman Karya
  • Pj Wako Pekanbaru Ingatkan Warga Jangan Percaya Hoaks
  • Pj Wako Pekanbaru Beri Peringatan Agar Jangan Ada Pungli Dalam PPDB
  • Pemko Pekanbaru Targetkan Juara Umum di MTQ ke XLII Provinsi Riau
  • FPII Setwil Riau Adakan Acara Buka Bersama Dengan Anak Panti Asuhan
  • Bupati Kampar Terima Audiensi Panitia Sidang Sinode BNKP ke-61
  • Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran
  • Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit
  •  
    Komentar Anda :
       


    Galeri   + Index Galeri
    Memperingati Hari Jadi Rohul ke - 18, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa

    Home | Daerah | Nasional | Hukum | Politik | Olahraga | Entertainment | Foto | Galeri | Advertorial | Lintas Nusantara | Kepulauan Nias
    Pekanbaru | Siak | Pelalawan | Inhu | Bengkalis | Inhil | Kuansing | Rohil | Rohul | Meranti | Dumai | Kampar
    Profil | Redaksi | Index
    Pedoman Berita Siber

    Copyright © 2009-2016 bidikonline.com
    Membela Kepentingan Rakyat Demi Keadilan