Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar meresmikan sekaligus meninjau Laboratorium Biomolekuler Rumah Sakit Umum Daerah (RDUD) Arifin Achmad Ria...[read more] "> Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar meresmikan sekaligus meninjau Laboratorium Biomolekuler Rumah Sakit Umum Daerah (RDUD) Arifin Achmad Ria" />
Jum'at, 26 April 2024
Follow Us:
11:05 WIB - Disnaker Pekanbaru tak Ada Terima Aduan THR | 11:05 WIB - PUPR Pekanbaru Mulai Perbaikan Jalan Taman Karya | 11:05 WIB - Pj Wako Pekanbaru Ingatkan Warga Jangan Percaya Hoaks | 11:05 WIB - Pj Wako Pekanbaru Beri Peringatan Agar Jangan Ada Pungli Dalam PPDB | 11:05 WIB - Pemko Pekanbaru Targetkan Juara Umum di MTQ ke XLII Provinsi Riau | 11:05 WIB - FPII Setwil Riau Adakan Acara Buka Bersama Dengan Anak Panti Asuhan
/ Riau / Gubernur Syamsuar Resmikan Laboratorium Biomolekuler RSUD Arifin Achmad /
Gubernur Syamsuar Resmikan Laboratorium Biomolekuler RSUD Arifin Achmad
Selasa, 21 April 2020 - 19:24:22 WIB

TERKAIT:
   
 

PEKANBARU (Bidikonline.com) - Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar meresmikan sekaligus meninjau Laboratorium Biomolekuler Rumah Sakit Umum Daerah (RDUD) Arifin Achmad Riau di Pekanbaru.

Laboratorium tersebut diprioritaskan untuk memeriksa uji swab Pasien Dalam Pengawasan (PDP) dan tenaga kesehatan yang menangani pasien positif Covid-19.

Saat meresmikan labor itu, Gubri didampingi Wakil Gubernur Riau Edy Natar Nasution, Dirut RSUD Arifin Achmad Riau Nuzelly Husnedi, Kepala Dinas Kesehatan Riau Mimi Yuliani Nazir, dan Jubir Penanganan Covid-19 Riau dr Indra Yopi. Termasuk juga Rektor Universitas Riau Prof Iras Mulyadi serta tim lainnya.

Gubri mengtakan, peninjauan ini untuk memastikan kesiapan dan cara kerja dari laboratorium tersebut. Dengan harapan mampu mempercepat hasil uji swab terhadap pasien-pasien yang ada.

"Ini terlaksana atas kerjasama antar Pemprov Riau, RSUD Arifin Achmad dan Fakultas Kedokteran Universitas Riau. Peninjauan ini juga sekaligus meresmikan," kata Gubri, Selasa (21/04/20).

Gubri menjelaskan, nantinya swab pasien diuji langsung di laboratorium ini tanpa perlu mengirim sampelnya lagi ke Jakarta.

"Laboratorium ini memiliki daya tampung 100 sampel per harinya. Laboratorium Biomolekuler ini memiliki dua alat yang mampu menunjang kinerja di laboratorium," ungkapnya.

"Tadi ada sedikit masukan agar ada tenaga laki-laki di laboratorium tersebut agar lebih maksimal jam kerjanya, maka kita akan berusaha untuk memenuhi tenaga ahli itu," sambungnya.

Lebih lanjut Gubri menyampaikan, selain untuk pengujian Covid-19, laboratorium tersebut nantinya juga bisa dimanfaatkan untuk tempat praktik bagi mahasiswa kedokteran UR.

"Mudah-mudahan bisa kita manfaatkan dengan baik dan berguna di masa yang datang. Sampai hari ini sudah 200 sampel swab yang masuk dan kebanyakan hasilnya negatif," tukasnya.(adv)


Berita Lainnya :
  • Disnaker Pekanbaru tak Ada Terima Aduan THR
  • PUPR Pekanbaru Mulai Perbaikan Jalan Taman Karya
  • Pj Wako Pekanbaru Ingatkan Warga Jangan Percaya Hoaks
  • Pj Wako Pekanbaru Beri Peringatan Agar Jangan Ada Pungli Dalam PPDB
  • Pemko Pekanbaru Targetkan Juara Umum di MTQ ke XLII Provinsi Riau
  • FPII Setwil Riau Adakan Acara Buka Bersama Dengan Anak Panti Asuhan
  • Bupati Kampar Terima Audiensi Panitia Sidang Sinode BNKP ke-61
  • Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran
  • Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit
  •  
    Komentar Anda :
       


    Galeri   + Index Galeri
    Memperingati Hari Jadi Rohul ke - 18, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa

    Home | Daerah | Nasional | Hukum | Politik | Olahraga | Entertainment | Foto | Galeri | Advertorial | Lintas Nusantara | Kepulauan Nias
    Pekanbaru | Siak | Pelalawan | Inhu | Bengkalis | Inhil | Kuansing | Rohil | Rohul | Meranti | Dumai | Kampar
    Profil | Redaksi | Index
    Pedoman Berita Siber

    Copyright © 2009-2016 bidikonline.com
    Membela Kepentingan Rakyat Demi Keadilan