Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru akan membangun 850 unit rumah subsidi produktif. Ratusan rumah tipe 36 dengan luas tanah 108 meter per...[read more] "> Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru akan membangun 850 unit rumah subsidi produktif. Ratusan rumah tipe 36 dengan luas tanah 108 meter per" />
Jum'at, 29 Maret 2024
Follow Us:
11:01 WIB - Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran | 11:01 WIB - Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit | 11:01 WIB - Pj Gubernur Riau Resmikan Masjid At-Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani | 11:01 WIB - Hari Terakhir, Ini Jadwal dan Cara Penukaran Uang Baru di BI Riau | 11:01 WIB - Murah Meriah, Harga Cabai Merah di Pasar Kodim Pekanbaru Cuma Rp35 Ribu/Kg | 11:01 WIB - Agung Nugroho Anggarkan Rp 1,5 Miliar Untuk Sirkuit Balap di Pekanbaru
/ Pekanbaru / Pemko Pekanbaru akan Bangun 850 Rumah Bersubsidi /
Pemko Pekanbaru akan Bangun 850 Rumah Bersubsidi
Jumat, 06 September 2019 - 18:18:23 WIB

TERKAIT:
   
 

PEKANBARU (BIDIKONLINE.COM) – Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru akan membangun 850 unit rumah subsidi produktif. Ratusan rumah tipe 36 dengan luas tanah 108 meter persegi ini diperuntukkan bagi ASN dan warga berpenghasilan rendah.

Lokasi perumahan yang akan dibangun berada di Kelurahan Agrowisata, Kecamatan Rumbai. Pembangunan rumah ini merupakan program sejuta rumah yang digagas oleh Presiden RI Joko Widodo.

Proses pembangunan bakal berlangsung pada tahun 2019 ini. Secara keseluruhan, luas lahan yang dipakai untuk pembangunan rumah ini seluas 15 hektare.

"Pemerintah Kota Pekanbaru nantinya bekerjasama dalam proses pembangunan rumah subsidi dengan pengembang," kata Wali Kota Pekanbaru, Firdaus MT, Jumat (6/9/2019).

Nantinya, rumah ini dikhususkan bagi ASN yang berada di Kecamatan Rumbai dan Kecamatan Rumbai Pesisir. Selain itu, juga untuk masyarakat berpenghasilan rendah.

Rumah subsidi dengan uang muka subsidi pemerintah ini cicilannya kurang dari satu juta rupiah. "InsyaAllah tahun 2020 atau 2021 kita masuk kawasan Tenayan dan kecamatan lainnya dengan komoditi berbeda lagi," jelasnya.(rmc)


Berita Lainnya :
  • Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran
  • Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit
  • Pj Gubernur Riau Resmikan Masjid At-Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani
  • Hari Terakhir, Ini Jadwal dan Cara Penukaran Uang Baru di BI Riau
  • Murah Meriah, Harga Cabai Merah di Pasar Kodim Pekanbaru Cuma Rp35 Ribu/Kg
  • Agung Nugroho Anggarkan Rp 1,5 Miliar Untuk Sirkuit Balap di Pekanbaru
  • DPRD Rohul Gelar Paripurna Penyampaian LKPJ Bupati Rohul Tahun 2023
  • Bupati Bengkalis Resmikan Kelas Jauh SMPN 7 dan SDN 20 Talang Muandau
  • Bupati Rohil Serahkan Bantuan Operasional untuk 5 Masjid
  •  
    Komentar Anda :
       


    Galeri   + Index Galeri
    Memperingati Hari Jadi Rohul ke - 18, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa

    Home | Daerah | Nasional | Hukum | Politik | Olahraga | Entertainment | Foto | Galeri | Advertorial | Lintas Nusantara | Kepulauan Nias
    Pekanbaru | Siak | Pelalawan | Inhu | Bengkalis | Inhil | Kuansing | Rohil | Rohul | Meranti | Dumai | Kampar
    Profil | Redaksi | Index
    Pedoman Berita Siber

    Copyright © 2009-2016 bidikonline.com
    Membela Kepentingan Rakyat Demi Keadilan