Pemerintah menerapkan berbagai program bantuan sosial untuk masyarakat guna menjamin keperluan dasar serta meningkatkan taraf hidup masya...[read more] "> Pemerintah menerapkan berbagai program bantuan sosial untuk masyarakat guna menjamin keperluan dasar serta meningkatkan taraf hidup masya" />
Jum'at, 29 Maret 2024
Follow Us:
11:01 WIB - Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran | 11:01 WIB - Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit | 11:01 WIB - Pj Gubernur Riau Resmikan Masjid At-Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani | 11:01 WIB - Hari Terakhir, Ini Jadwal dan Cara Penukaran Uang Baru di BI Riau | 11:01 WIB - Murah Meriah, Harga Cabai Merah di Pasar Kodim Pekanbaru Cuma Rp35 Ribu/Kg | 11:01 WIB - Agung Nugroho Anggarkan Rp 1,5 Miliar Untuk Sirkuit Balap di Pekanbaru
/ Pelalawan / Bupati Pelalawan Launching E-warung Program BPNT di Pangkalan Kerinci /
Bupati Pelalawan Launching E-warung Program BPNT di Pangkalan Kerinci
Senin, 26 Agustus 2019 - 21:23:11 WIB

TERKAIT:
   
 

PANGKALAN KERINCI (BIDIKONLINE.COM) - Pemerintah menerapkan berbagai program bantuan sosial untuk masyarakat guna menjamin keperluan dasar serta meningkatkan taraf hidup masyarakat yang masuk dalam kategori sangat miskin (KSM).

Salah satunya program beras sejahtera (Rastra) yang digulirkan oleh Kementerian Sosial Republik Indonesia dengan mengucurkan dana miliaran rupiah kepada daerah.

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pelalawan telah menyalurkan Kartu Keluarga Sejahtera Bantuan Pangan Non Tunai atau KKS BPNT dari Kementrian Sosial RI.

Pemkab Pelalawan melalui Dinas Sosial (Dissos) telah menyalurkan sebanyak 11.572 KKS BPNT kepada masyarakat penerima di Kabupaten Pelalawan.

“Untuk program BPNT ini kami sudah distribusikan kartu KKS BPNT sebanyak 11.572. Seluruh kartu itu sudah disalurkan kepada masyarakat yang terdaftar dan berhak menerima,” kata Kepala Dissos Kabupaten Pelalawan, Tengku Mukhtaruddin, Senin (26/8/2019).

Bantuan pangan non tunai ini, sebelumnya diberikan dalam bentuk bantuan beras sejahtera sebanyak 10 Kg. “Beras ini tidak lagi, karena sejak Juni lalu bantuan diberikan dalam bentuk non tunai berupa kartu keluarga sejahtera,” ungkapnya.

Tengku Mukhtaruddin menjelaskan, BPNT merupakan bantuan yang diberikan dalam bentuk beras atau telur berwujud kartu. Kartu digunakan sebagai alat transaksi di warung yang telah ditunjuk.

“Jadi, mereka keluarga penerima manfaat (KPM) bisa bisa mengambil dengan kartu di warung dengan nilai sebanyak Rp 110 ribu berupa beras dan telur,” sebutnya.

Sebelumnya, Pemkab Pelalawan telah melaunching konversi bantuan sosial beras sejahtera menjadi BPNT. Itu dilakukan karena penyaluran beras sejahtera yang diberikan kepada 11.572 KPM di seluruh wilayah Kabupaten Pelalawan dihentikan. Sebagai gantinya pemerintah memberikan program BPNT.

“Kami berharap penerima bantuan ini adalah keluarga yang sesuai dengan kriteria yang ditetapkan oleh pemerintah. Jangan sampai orang yang tingkat ekonominya tinggi, tapi masih menerima bantuan BPNT ini,” ujar Tengku Mukhtaruddin.

Ia berharap melalui bantuan BPNT nantinya masyarakat bisa lebih sejahtera, karena nilai bantuan yang saat ini diterimakan lebih baik bila dikompensasikan dengan harga pangan yang beredar di pasaran.

Dijelaskannya, perubahan ini berdasarkan keputusan Menteri Sosial (Mensos). Rastra yang diberikan berupa beras kepada 11.572 yang masing-masing menerima 10 kilogram gratis setiap bulan.

"BPNT ini diberikan berupa dana non tunai sebesar Rp 110.000 perbulan yang disalurkan melalui Bank Mandiri dimasukkan ke rekening KPM dalam kartu keluarga sejahtera. Dengan kartu keluarga sejahtera, keluarga penerima manfaat bisa berbelanja dalam bentuk beras dan telur di e-Warung setempat,” katanya.

Lanjutnya, bahwa dari sisi kualitas bantuan ini sangat bagus karena dengan nilai nominal Rp 110.00 sebulan bisa dibelikan beras dengan kualitas premium.

Bantuan sosial dari pemerintah pusat untuk masyarakat miskin ini penyalurannya mulai dilakukan pada bulan lalu.

"Bantuan ini disalurkan dalam bentuk non tunai. Jadi tidak lagi secara langsung," jelas Tengku Mukhtaruddin.

Disampaikannya, pihaknya akan melakukan verifikasi dan validasi data keluarga penerima manfaat untuk program bantuan pangan ini.

Pendataan akan dilakukan untuk mendapatkan data riil keluarga penerima manfaat di Kabupaten Pelalawan. Saat ini tercatat sebanyak 11.572 keluar penerima manfaat di Kabupaten Pelalawan. “Data ini akan kita validasi,” ujar Tengku Mukhtaruddin.

Dijelaskannya, validasi data dilakukan untuk menjaring data keluarga penerima manfaat yang telah meninggal dunia, pindah domisili hingga yang sudah mampu. Sehingga diperoleh data yang riil di lapangan.

“Setellah kita mendapatkan data itu, kemudian data itu akan kita kirim ke Kementrian Sosial karena meng SK kan itu kementrian,” paparnya.

Bupati Pelalawan, HM Harris terkait hal ini meminta dinas terkait untuk segera melakukan proses verifikasi dan validasi data keluarga penerima manfaat program BPNT.

“Soal validasi data kemiskinan semua harus memperhitungkan sebab akibat, jangan karena niat baik kita yang mendapat resiko. Jangan yang naik motor dapat, yang jalan kaki malah tidak,” pesannya.

Ditegaskannya, dirinya akan terus melakukan pengawasan terhadap penyaluran beras sejahtera dan bantuan pangan non tunai di wilayahnya.

Menurutnya, pengawasan secara serius dilakukan untuk mengantisipasi jangan sampai terjadi penyimpangan, pengurangan bahkan korupsi dalam penyalurannya, termasuk salah sasaran.

"Kita tidak menginginkan orang yang tidak termasuk dalam keluarga penerima manfaat Rastra yang nantinya dikonversi menjadi BPNT menerima bantuan tersebut," tegasnya.

Lebih lanjut, Bupati Harris mengatakan, jika semua sudah mengetahui bahwa banyak sekali bantuan-bantuan pemerintah yang dikucurkan, baik bantuan sosial, bantuan pemberdayaan, bantuan infrastruktur, bantuan hibah, dan lain sebagainya. Salah satu yang menonjol saat ini di Kementerian Sosial adalah Rastra dan BPNT.

"Ini semua adalah program bantuan dari Presiden Joko Widodo, mulai dari bantuan Rastra, BPNT, Kartu Indonesia Pintar, Kartu Indonesia Sehat, Dana Desa, bantuan stimulan perumahan, dan lain sebagainya. Program ini, harus kita kawal dan sukseskan. Kita berharap program ini akan terus berlanjut di masa-masa yang akan datang, itu yang paling penting," tandasnya.

Senada dengan Bupati Pelalawan, Wakil Bupati Pelalawan, H Zardewan menegaskan pentingnya keakuratan dan validnya data dari informasi yang dibutuhkan.

Dengan keakuratan data tersebut akan menjadi tolak ukur sebuah keberhasilan dari program yang terencana untuk dapat dilaksanakan secara berkelanjutan.

Mantan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Pelalawan ini mengatakan, bahwa basis data terpadu (BDT) sebagai sumber data untuk penanganan fakir miskin.

“Program apa pun dalam rangka penanganan fakir miskin harus berpedoman kepada BDT,” katanya.

Menurutnya, akurasi dari verifikasi dan validasi basis data terpadu sebagai penerima manfaat program perlindungan sosial menjadi faktor yang sangat penting dalam upaya meningkatkan efektivitas program penanggulangan kemiskinan dan perlindungan sosial, sehingga didapat KPM yang valid, tepat sasaran serta tepat waktu.

“Kementerian Sosial telah menetapkan peraturan tentang pedoman umum verifikasi dan validasi basis data terpadu penanganan fakir miskin dan orang tidak mampu yan tertuang dalam Peraturan Menteri Sosial (Per Mensos) Nomor 28 Tahun 2017,” jelas Wabup Zardewan. (grc)


Berita Lainnya :
  • Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran
  • Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit
  • Pj Gubernur Riau Resmikan Masjid At-Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani
  • Hari Terakhir, Ini Jadwal dan Cara Penukaran Uang Baru di BI Riau
  • Murah Meriah, Harga Cabai Merah di Pasar Kodim Pekanbaru Cuma Rp35 Ribu/Kg
  • Agung Nugroho Anggarkan Rp 1,5 Miliar Untuk Sirkuit Balap di Pekanbaru
  • DPRD Rohul Gelar Paripurna Penyampaian LKPJ Bupati Rohul Tahun 2023
  • Bupati Bengkalis Resmikan Kelas Jauh SMPN 7 dan SDN 20 Talang Muandau
  • Bupati Rohil Serahkan Bantuan Operasional untuk 5 Masjid
  •  
    Komentar Anda :
       


    Galeri   + Index Galeri
    Memperingati Hari Jadi Rohul ke - 18, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa

    Home | Daerah | Nasional | Hukum | Politik | Olahraga | Entertainment | Foto | Galeri | Advertorial | Lintas Nusantara | Kepulauan Nias
    Pekanbaru | Siak | Pelalawan | Inhu | Bengkalis | Inhil | Kuansing | Rohil | Rohul | Meranti | Dumai | Kampar
    Profil | Redaksi | Index
    Pedoman Berita Siber

    Copyright © 2009-2016 bidikonline.com
    Membela Kepentingan Rakyat Demi Keadilan