Tahun ini, sebanyak 70 Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Kota Pekanbaru bakal menunaikan ibadah haji. Bersama puluhan ASN tersebut ...[read more] "> Tahun ini, sebanyak 70 Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Kota Pekanbaru bakal menunaikan ibadah haji. Bersama puluhan ASN tersebut " />
Jum'at, 29 Maret 2024
Follow Us:
11:01 WIB - Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran | 11:01 WIB - Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit | 11:01 WIB - Pj Gubernur Riau Resmikan Masjid At-Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani | 11:01 WIB - Hari Terakhir, Ini Jadwal dan Cara Penukaran Uang Baru di BI Riau | 11:01 WIB - Murah Meriah, Harga Cabai Merah di Pasar Kodim Pekanbaru Cuma Rp35 Ribu/Kg | 11:01 WIB - Agung Nugroho Anggarkan Rp 1,5 Miliar Untuk Sirkuit Balap di Pekanbaru
/ Pekanbaru / Wawako dan 70 ASN Pekanbaru akan Tunaikan Ibadah Haji /
Wawako dan 70 ASN Pekanbaru akan Tunaikan Ibadah Haji
Rabu, 26 Juni 2019 - 20:32:48 WIB

TERKAIT:
   
 

PEKANBARU (Bidikonline.com) - Tahun ini, sebanyak 70 Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Kota Pekanbaru bakal menunaikan ibadah haji. Bersama puluhan ASN tersebut juga ada Wakil Walikota Pekanbaru Ayat Cahyadi yang juga akan beribadah ke tanah suci.

“Dari data yang kami terima, lebih kurang ada sebanyak 70 an ASN di Pemko Pekanbaru yang tahun ini akan menunaikan ibadah haji,” kata Kepala Bagian Kesra Setdako Pekanbaru, Sarbaini, Rabu (26/6/2019).

Kata Sarbaini, dari data secara keseluruhan ada sebanyak 1.238 jamaah calon haji (JCH) asal Pekanbaru yang akan berhaji tahun ini. Mereka nantinya dibagi dalam lima kelompok terbang (kloter) yang tergabung dengan JCH dari kabupaten/kota di Riau.

“Untuk penerbangan perdana, diawali oleh kloter 2 yang akan berangkat ke Tanah Suci pada 8 Juli mendatang. Nah, tanggal 7 Juli, seluruh kloter 2 ini sudah masuk Embarkasi Haji Antara Riau. Mereka akan menginap satu malam, dan tanggal 8 baru diberangkatkan,” ujarnya menjabarkan.

Dengan mulai difungsikannya Embarkasi Haji Antara Riau, pemerintah kota hanya akan memberi fasilitas transportasi menuju ke embarkasi dan bandara.

“Sementara untuk keluarga cuma bisa mengantar para JCH hingga di Kantor Kemenag Kota Pekanbaru,” sambungnya.

Sekedar informasi, tidak hanya Ayat Cahyadi, para pejabat esselon II juga tercatat akan menunaikan ibadah haji diantaranya Muhammad Jamil dan El Syabrina.(ckp)



Berita Lainnya :
  • Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran
  • Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit
  • Pj Gubernur Riau Resmikan Masjid At-Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani
  • Hari Terakhir, Ini Jadwal dan Cara Penukaran Uang Baru di BI Riau
  • Murah Meriah, Harga Cabai Merah di Pasar Kodim Pekanbaru Cuma Rp35 Ribu/Kg
  • Agung Nugroho Anggarkan Rp 1,5 Miliar Untuk Sirkuit Balap di Pekanbaru
  • DPRD Rohul Gelar Paripurna Penyampaian LKPJ Bupati Rohul Tahun 2023
  • Bupati Bengkalis Resmikan Kelas Jauh SMPN 7 dan SDN 20 Talang Muandau
  • Bupati Rohil Serahkan Bantuan Operasional untuk 5 Masjid
  •  
    Komentar Anda :
       


    Galeri   + Index Galeri
    Memperingati Hari Jadi Rohul ke - 18, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa

    Home | Daerah | Nasional | Hukum | Politik | Olahraga | Entertainment | Foto | Galeri | Advertorial | Lintas Nusantara | Kepulauan Nias
    Pekanbaru | Siak | Pelalawan | Inhu | Bengkalis | Inhil | Kuansing | Rohil | Rohul | Meranti | Dumai | Kampar
    Profil | Redaksi | Index
    Pedoman Berita Siber

    Copyright © 2009-2016 bidikonline.com
    Membela Kepentingan Rakyat Demi Keadilan