Dalam sidang paripurna DPRD Provinsi Riau dengan agenda Penyampaian Pandangan Umum Fraksi terhadap Laporan Pertanggungjawaban Pelaksanaan...[read more] "> Dalam sidang paripurna DPRD Provinsi Riau dengan agenda Penyampaian Pandangan Umum Fraksi terhadap Laporan Pertanggungjawaban Pelaksanaan" />
Jum'at, 26 April 2024
Follow Us:
11:05 WIB - Disnaker Pekanbaru tak Ada Terima Aduan THR | 11:05 WIB - PUPR Pekanbaru Mulai Perbaikan Jalan Taman Karya | 11:05 WIB - Pj Wako Pekanbaru Ingatkan Warga Jangan Percaya Hoaks | 11:05 WIB - Pj Wako Pekanbaru Beri Peringatan Agar Jangan Ada Pungli Dalam PPDB | 11:05 WIB - Pemko Pekanbaru Targetkan Juara Umum di MTQ ke XLII Provinsi Riau | 11:05 WIB - FPII Setwil Riau Adakan Acara Buka Bersama Dengan Anak Panti Asuhan
/ Riau / Fraksi-fraksi di DPRD Riau Sorot Penggunaan APBD 2018 /
Fraksi-fraksi di DPRD Riau Sorot Penggunaan APBD 2018
Senin, 17 Juni 2019 - 17:57:16 WIB

TERKAIT:
   
 

PEKANBARU (Bidikonline.com)
- Dalam sidang paripurna DPRD Provinsi Riau dengan agenda Penyampaian Pandangan Umum Fraksi terhadap Laporan Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Riau tahun 2018, Senin (17/6/2019), fraksi-fraksi di DPRD Riau menyorot penggunaan anggaran yang tidak terpakai di sejumlah Organisasi Pemerintah Daerah (OPD) Pemprov Riau.

Fraksi Demokrat dalam pandangan yang dibacakan Ketua Fraksi Aherson, mempertanyakan banyaknya anggaran yang tidak terpakai di Dinas PUPR untuk pembangunan gedung Mapolda di jalan Pattimura, kantor Kejati di Jalan Sudirman dan jembatan Siak IV Pekanbaru yang jumlahnya mencapai puluhan miliar rupiah.

"Fraksi Demokrat mempertanyakan, terdapat sisa kas daerah untuk ditindaklanjuti sebesar Rp61 juta dan perjalanan dinas OPD sebesar Rp274 juta yang tidak digunakan," kata Aherson.

Hal yang sama juga disampaikan Fraksi PAN, yang menyoroti masih banyaknya anggaran yang tersisa di beberapa OPD seperti Dinas Pendidikan.

Juru bicara Fraksi PAN, Syamsurizal, menyebutkan dalam pembangunan jalan dan jembatan masih banyak menyisakan anggaran.

PAN, juga mendesak agar Pemprov Riau segera melakukan evaluasi terkait temuan-temuan BPK RI terhadap pelaksanaan ABPD Riau 2018.

"PAN tidak menginginkan temuan BPK yang tidak diproses, seperti pada tahun 2017 lalu. Jangan memandang sepele akan temuan-temuan ini," cakapnya.

Pantauan CAKAPLAH.com, beberapa fraksi lain juga menyoroti hal yang hampir sama terhadap penggunan anggaran.(ckp)


Berita Lainnya :
  • Disnaker Pekanbaru tak Ada Terima Aduan THR
  • PUPR Pekanbaru Mulai Perbaikan Jalan Taman Karya
  • Pj Wako Pekanbaru Ingatkan Warga Jangan Percaya Hoaks
  • Pj Wako Pekanbaru Beri Peringatan Agar Jangan Ada Pungli Dalam PPDB
  • Pemko Pekanbaru Targetkan Juara Umum di MTQ ke XLII Provinsi Riau
  • FPII Setwil Riau Adakan Acara Buka Bersama Dengan Anak Panti Asuhan
  • Bupati Kampar Terima Audiensi Panitia Sidang Sinode BNKP ke-61
  • Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran
  • Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit
  •  
    Komentar Anda :
       


    Galeri   + Index Galeri
    Memperingati Hari Jadi Rohul ke - 18, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa

    Home | Daerah | Nasional | Hukum | Politik | Olahraga | Entertainment | Foto | Galeri | Advertorial | Lintas Nusantara | Kepulauan Nias
    Pekanbaru | Siak | Pelalawan | Inhu | Bengkalis | Inhil | Kuansing | Rohil | Rohul | Meranti | Dumai | Kampar
    Profil | Redaksi | Index
    Pedoman Berita Siber

    Copyright © 2009-2016 bidikonline.com
    Membela Kepentingan Rakyat Demi Keadilan