41 Tenaga Kesehatan siap mendampingi jamaah haji Riau selama menjalankan ibadah haji di tanah suci. Pelepasan 41 tenaga kesehatan dila...[read more] "> 41 Tenaga Kesehatan siap mendampingi jamaah haji Riau selama menjalankan ibadah haji di tanah suci. Pelepasan 41 tenaga kesehatan dila" />
Kamis, 25 April 2024
Follow Us:
11:05 WIB - Disnaker Pekanbaru tak Ada Terima Aduan THR | 11:05 WIB - PUPR Pekanbaru Mulai Perbaikan Jalan Taman Karya | 11:05 WIB - Pj Wako Pekanbaru Ingatkan Warga Jangan Percaya Hoaks | 11:05 WIB - Pj Wako Pekanbaru Beri Peringatan Agar Jangan Ada Pungli Dalam PPDB | 11:05 WIB - Pemko Pekanbaru Targetkan Juara Umum di MTQ ke XLII Provinsi Riau | 11:05 WIB - FPII Setwil Riau Adakan Acara Buka Bersama Dengan Anak Panti Asuhan
/ Riau / 41 Tenaga Kesehatan Dampingi Jamaah Haji Riau di Tanah Suci /
41 Tenaga Kesehatan Dampingi Jamaah Haji Riau di Tanah Suci
Rabu, 12 Juni 2019 - 19:16:34 WIB

TERKAIT:
   
 

PEKANBARU (Bidikonline.com) - 41 Tenaga Kesehatan siap mendampingi jamaah haji Riau selama menjalankan ibadah haji di tanah suci. Pelepasan 41 tenaga kesehatan dilakukan oleh Sekretaris Daerah Ahmad Hijazi, Rabu (12/6/2019) di halaman kantor Sinas Kesehatan Riau.

"Selamat kepada petugas yang akan berangkat mendampingi jamaah dan melaksanakan tugas dalam kaitannya menjaga dan tentu saja bertanggungjawab penuh untuk memelihara kesehatan haji dari Riau," ujar Sekda Riau pada acara pelepasan Tenaga Kesehatan Haji Indonesia (TKHI), Tenaga Kesehatan Haji Daerah (TKHD) dan Panitia Penyelenggaraan Ibadah Haji (PPIH) Rabu (12/6/2019).

Ia mengatakan petugas hendaknya bisa melaksanakan tugas yang sudah diamanahkan ini. Jadikan hal tersebut prioritas.

"Jadi nanti di sana prioritaskan pelayanan untuk jamaah. Karena kan memang itu tugasnya. Laksanakan rukun-rukun hajinya, yang menjadi kewajiban saja. Yang sunnahnya tidak usah terlalu fokus. Karena tugas kita di sana itu fokus melayani jamaah. Laksanakan rukun haji kemudian fokus layani jamaah," Cakap Sekda.

Sekda juga mengharapkan para petugas kesehatan menjaga diri agar jemaah dan petugas dalam keadaan prima untuk bisa memberikan pelayanan terbaik. "Kita berharap semua yang ditugaskan agar bisa melaksanakan dengan baik," ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Riau Mimi Yuliani Nazir menyatakan tenaga kesehatan yang berangkat untuk mengurus jamaah haji nantinya ada sekitar 41 orang termasuk dirinya.

"Dengan rincian 35 orang TKHI, TKHD empat orang dan dua PPIH," urai Mimi.

Mimi berharap para petugas kesehatan ini nantinya bisa bekerja maksimal melayani dan menjaga jamaah selama di Tanah Suci.

"Tugas mereka harus intens memberikan penyuluhan, mengingatkan jangan lupa pakai masker dan sebagainya," Cakap Mimi.

Mimi mengimbau juga seluruh jamaah haji yang akan berangkat agar menjaga kesehatan, dan mempersiapkan fisik maupun mental.

"Karena untuk fisik tidak bisa disiapkan mendadak, jadi jauh hari harus menjaga hidup sehat dengan pola germas," pungkasnya.(ckp)


Berita Lainnya :
  • Disnaker Pekanbaru tak Ada Terima Aduan THR
  • PUPR Pekanbaru Mulai Perbaikan Jalan Taman Karya
  • Pj Wako Pekanbaru Ingatkan Warga Jangan Percaya Hoaks
  • Pj Wako Pekanbaru Beri Peringatan Agar Jangan Ada Pungli Dalam PPDB
  • Pemko Pekanbaru Targetkan Juara Umum di MTQ ke XLII Provinsi Riau
  • FPII Setwil Riau Adakan Acara Buka Bersama Dengan Anak Panti Asuhan
  • Bupati Kampar Terima Audiensi Panitia Sidang Sinode BNKP ke-61
  • Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran
  • Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit
  •  
    Komentar Anda :
       


    Galeri   + Index Galeri
    Memperingati Hari Jadi Rohul ke - 18, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa

    Home | Daerah | Nasional | Hukum | Politik | Olahraga | Entertainment | Foto | Galeri | Advertorial | Lintas Nusantara | Kepulauan Nias
    Pekanbaru | Siak | Pelalawan | Inhu | Bengkalis | Inhil | Kuansing | Rohil | Rohul | Meranti | Dumai | Kampar
    Profil | Redaksi | Index
    Pedoman Berita Siber

    Copyright © 2009-2016 bidikonline.com
    Membela Kepentingan Rakyat Demi Keadilan