Pasca melantik 11 orang pejabat eselon II Jumat lalu, Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto kembali melakukan pelantikan dan pengambilan sum...[read more] "> Pasca melantik 11 orang pejabat eselon II Jumat lalu, Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto kembali melakukan pelantikan dan pengambilan sum" />
Jum'at, 29 Maret 2024
Follow Us:
11:01 WIB - Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran | 11:01 WIB - Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit | 11:01 WIB - Pj Gubernur Riau Resmikan Masjid At-Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani | 11:01 WIB - Hari Terakhir, Ini Jadwal dan Cara Penukaran Uang Baru di BI Riau | 11:01 WIB - Murah Meriah, Harga Cabai Merah di Pasar Kodim Pekanbaru Cuma Rp35 Ribu/Kg | 11:01 WIB - Agung Nugroho Anggarkan Rp 1,5 Miliar Untuk Sirkuit Balap di Pekanbaru
/ Kampar / Bupati Kampar Lantik 103 Kepala SD/SMP, Pengawas dan Penilik /
Jelang Lebaran,
Bupati Kampar Lantik 103 Kepala SD/SMP, Pengawas dan Penilik
Rabu, 29 Mei 2019 - 13:22:56 WIB

TERKAIT:
   
 

BANGKINANG (Bidikonline.com) - Pasca melantik 11 orang pejabat eselon II Jumat lalu, Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto kembali melakukan pelantikan dan pengambilan sumpah terhadap sebanyak 103 kepala sekolah dasar (SD) dan Kepala Sekolah Menengah Pertama (SMP) di aula Kantor Bupati Kampar, Selasa (28/5/2019).

Pelantikan dan pengambilan sumpah ini disaksikan Sekretaris Daerah Kabupaten Kampar H Yusri dan para saksi pelantikan/pengambilan sumpah yakni Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kampar Zulfahmi Kepala Dinas Pendidikan Kepemudaan dan olahraga Kabupaten Kampar M Yasir dan sejumlah kepala bidang.

Adapun jumlah kepala SD yang dilantik sebanyak 81 orang, kepala SMP sebanyak 22 orang, pengawas 12 orang, pengangkatan pertama dalam jabatan fungsional guru sebanyak 14 orang, pengangkatan pemindahan dari jabatan lain kejabatan guru sebanyak 3 orang serta tenaga penilik 1 orang.

Bupati Kampar Catur Sugeng meminta kepada seluruh yang dilantik bekerja dengan sebaik baik mungkin. "Karena yang namanya ASN kalau ada pergeseran, mutasi serta penyegaran adalah hal biasa dan wajar," kata Catur.

Ia mengharapkan kepada yang diberikan jabatan jangan menjadikan jabatan itu beban. "Akan tetapi jadikan jabatan itu amanah untuk kita selalu bersyukur dan bekerjalah sesuai dengan aturan. Terkadang kita mengabdi daerah yang jauh dari tempat tinggal, dimana untuk menjalankan ini perlu perjuangan mulai dari pengorbanan waktu sampai transportasi. Makanya yang penting selalu bersyukur karena kita belum tau bagaimana nasib kita kedepannya," ulas mantan anggota DPRD Kabupaten Kampar itu.

Ia berharap seluruh anak didik di Kampar siap menjadi generasi penerus yang handal.

Disamping prestasi yang bagus, anak didik juga hendaknya memiliki moral yang sangat baik. Dengan moral dan akhlak yang baik pasti anak didik memiliki karakter yang bagus, karena guru merupakan orang yang juga penuh bertangung jawab mendidik anak. "Selain dilingkungan sekolah, guru juga menjadi panutan di lingkungan masyarakat. Untuk itu seorang guru untuk selalu jaga diri dan keluarga, berikan contoh kepada masyarakat senagai pendidik yang baik," pungkas Catur.(rtc)


Berita Lainnya :
  • Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran
  • Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit
  • Pj Gubernur Riau Resmikan Masjid At-Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani
  • Hari Terakhir, Ini Jadwal dan Cara Penukaran Uang Baru di BI Riau
  • Murah Meriah, Harga Cabai Merah di Pasar Kodim Pekanbaru Cuma Rp35 Ribu/Kg
  • Agung Nugroho Anggarkan Rp 1,5 Miliar Untuk Sirkuit Balap di Pekanbaru
  • DPRD Rohul Gelar Paripurna Penyampaian LKPJ Bupati Rohul Tahun 2023
  • Bupati Bengkalis Resmikan Kelas Jauh SMPN 7 dan SDN 20 Talang Muandau
  • Bupati Rohil Serahkan Bantuan Operasional untuk 5 Masjid
  •  
    Komentar Anda :
       


    Galeri   + Index Galeri
    Memperingati Hari Jadi Rohul ke - 18, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa

    Home | Daerah | Nasional | Hukum | Politik | Olahraga | Entertainment | Foto | Galeri | Advertorial | Lintas Nusantara | Kepulauan Nias
    Pekanbaru | Siak | Pelalawan | Inhu | Bengkalis | Inhil | Kuansing | Rohil | Rohul | Meranti | Dumai | Kampar
    Profil | Redaksi | Index
    Pedoman Berita Siber

    Copyright © 2009-2016 bidikonline.com
    Membela Kepentingan Rakyat Demi Keadilan