SMA Swasta Mutiara Harapan Pangkalan Kerinci kembali mengukir prestasi membanggakan. Kali ini, sekolah binaan PT Riau Andalan Pulp and Pa...[read more] "> SMA Swasta Mutiara Harapan Pangkalan Kerinci kembali mengukir prestasi membanggakan. Kali ini, sekolah binaan PT Riau Andalan Pulp and Pa" />
Jum'at, 29 Maret 2024
Follow Us:
11:01 WIB - Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran | 11:01 WIB - Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit | 11:01 WIB - Pj Gubernur Riau Resmikan Masjid At-Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani | 11:01 WIB - Hari Terakhir, Ini Jadwal dan Cara Penukaran Uang Baru di BI Riau | 11:01 WIB - Murah Meriah, Harga Cabai Merah di Pasar Kodim Pekanbaru Cuma Rp35 Ribu/Kg | 11:01 WIB - Agung Nugroho Anggarkan Rp 1,5 Miliar Untuk Sirkuit Balap di Pekanbaru
/ Pelalawan / SMA Mutiara Harapan Pangkalan Kerinci Raih Nilai Tertinggi UN se-Riau /
SMA Mutiara Harapan Pangkalan Kerinci Raih Nilai Tertinggi UN se-Riau
Sabtu, 11 Mei 2019 - 15:14:12 WIB

TERKAIT:
   
 

PANGKALAN KERINCI (Bidikonline.com) - SMA Swasta Mutiara Harapan Pangkalan Kerinci kembali mengukir prestasi membanggakan. Kali ini, sekolah binaan PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) ini menjadi sekolah dengan nilai rata-rata tertinggi untuk hasil Ujian Nasional tingkat SMA se-Provinsi Riau. Yang lebih membanggakan lagi nilai tertinggi itu untuk jurusan IPA maupun IPS.

Untuk jurusan IPA, SMA Mutiara Harapan meraih nilai dengan rata-rata 81,80. Sementara untuk jurusan IPS, SMA Mutiara Harapan meraih nilai dengan rata-rata 78,32.

Kepala Cabang Dinas Pendidikan Riau di Pelalawan, Ilham Hidayat mengatakan pihaknya sangat bangga dengan prestasi yang diraih oleh SMA Mutiara Harapan karena telah mengharumkan Kabupaten Pelalawan dengan menjadi sekolah yang meraih nilai rata-rata tertinggi.

"Tentunya kami sangat bangga dan memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya untuk sekolah binaan RAPP ini," ujar Ilham, Jumat (9/5/2019)

Ia mengatakan untuk nilai rata-rata Ujian Nasional tertinggi di Riau 3 besar itu dipegang oleh sekolah Swasta.

"Memang kita melihat metode belajar Swasta itu berbeda dengan Negeri. Seperti SMA Mutiara Harapan contohnya. Mereka punya metode yang bagus. Mereka memberikan penghargaan bagi guru atau kepala Sekolah. Ini menurut saya sangat bagus," ungkapnya.

Diakui Ilham, setiap lomba-lomba yang mewakili Kabupaten Pelalawan, SMA Mutiara Harapan pasti selalu tampil.

"Setiap ada lomba yang terkait dengan pemilihan sekolah untuk mewakili kabupaten Pelalawan, kami selalu berkoordinasi dengan sekolah-sekolah yang memang memiliki anak-anak yang punya kompetensi. Perwakilan sekolah yang berkompeten akan diberangkatkan, dan SMA Mutiara Harapan selalu jadi langganan sebagai sekolah yang mewakili Kabupaten Pelalawan, dan terbukti mereka selalu menunjukkan prestasi," jelasnya.

Atas prestasinya kali ini, Ilham berharap agar Mutiara Harapan bisa mempertahankan prestasinya sehingga tahun depan prestasi serupa bisa diraih. "Selamat dan sukses untuk prestasi Mutiara Harapan. Harus tetap dipertahankan" ungkapnya.

Diinformasikan Ilham, selain SMA Mutiara Harapan, sekolah binaan RAPP lainnya yakni SMA Swasta Plus Taruna Andalan juga meraih prestasi yang membanggakan juga.

"Untuk jurusan IPA, SMA Swasta Plus Taruna Andalan mendapatkan nilai rata-rata tertinggi ke 6 dengan nilai 74.46. Sementara untuk jurusan IPS, SMA Swasta Plus Taruna Andalan mendapatkan nilai rata-rata tertinggi ke 4 dengan nilai 73.02," pungkasnya.

Sementara itu, Kepala SMA Mutiara Harapan Lei Suang mengaku sangat bangga dengan prestasi yang dicapai oleh Siswa kelas XII baik untuk jurusan IPA maupun IPS.

"Selain untuk nilai rata-rata tertinggi untuk Sekolah, untuk individu dari jurusan IPS kita juga meraih prestasi. Yaitu mendapatkan nilai tertinggi se Provinsi Riau atas nama Ariondo," ungkap Lei Suang.

Dijelaskan Lei Suang, untuk jurusan IPS, ini adalah prestasi mengulang seperti tahun lalu. "Kalau tahun lalu untuk IPS kita sudah berprestasi, tahun ini kita bisa mempertahankannya. Dan ternyata tahun ini kita mendapat tambahan prestasi dari jurusan IPA. Tentu kita sangat bahagia dan bangga," ucapnya.

Disinggung mengenai rahasia kenapa SMA Mutiara Harapan bisa mencetak murid-murid yang berprestasi, Lei Suang mengatakan yang pertama adalah pihaknya terus memotivasi anak-anak didik.

"Kita yakin masing-masing anak punya talenta. Sehingga kita selalu meminta mereka untuk memiliki daya juang tinggi dan selalu fokus pada kelebihannya," ucapnya.

Yang kedua adalah bagaimana sekolah harus mendukung guru-guru karena keberhasilan suatu sekolah ujung tombak adalah guru. "Kita sangat bersyukur punya guru dengan dedikasi yang tinggi. Bagaimana mereka memperhatikan murid dengan maksimal. Itulah 2 kunci keberhasilannya," pungkasnya.(rmc)


Berita Lainnya :
  • Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran
  • Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit
  • Pj Gubernur Riau Resmikan Masjid At-Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani
  • Hari Terakhir, Ini Jadwal dan Cara Penukaran Uang Baru di BI Riau
  • Murah Meriah, Harga Cabai Merah di Pasar Kodim Pekanbaru Cuma Rp35 Ribu/Kg
  • Agung Nugroho Anggarkan Rp 1,5 Miliar Untuk Sirkuit Balap di Pekanbaru
  • DPRD Rohul Gelar Paripurna Penyampaian LKPJ Bupati Rohul Tahun 2023
  • Bupati Bengkalis Resmikan Kelas Jauh SMPN 7 dan SDN 20 Talang Muandau
  • Bupati Rohil Serahkan Bantuan Operasional untuk 5 Masjid
  •  
    Komentar Anda :
       


    Galeri   + Index Galeri
    Memperingati Hari Jadi Rohul ke - 18, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa

    Home | Daerah | Nasional | Hukum | Politik | Olahraga | Entertainment | Foto | Galeri | Advertorial | Lintas Nusantara | Kepulauan Nias
    Pekanbaru | Siak | Pelalawan | Inhu | Bengkalis | Inhil | Kuansing | Rohil | Rohul | Meranti | Dumai | Kampar
    Profil | Redaksi | Index
    Pedoman Berita Siber

    Copyright © 2009-2016 bidikonline.com
    Membela Kepentingan Rakyat Demi Keadilan