Kepala Kepolisian Daerah Papua Irjen Pol Martuani Sormin menyebutkan, hingga saat ini korban tewas akibat bencana banjir bandang dan tana...[read more] "> Kepala Kepolisian Daerah Papua Irjen Pol Martuani Sormin menyebutkan, hingga saat ini korban tewas akibat bencana banjir bandang dan tana" />
Rabu, 24 April 2024
Follow Us:
11:05 WIB - Disnaker Pekanbaru tak Ada Terima Aduan THR | 11:05 WIB - PUPR Pekanbaru Mulai Perbaikan Jalan Taman Karya | 11:05 WIB - Pj Wako Pekanbaru Ingatkan Warga Jangan Percaya Hoaks | 11:05 WIB - Pj Wako Pekanbaru Beri Peringatan Agar Jangan Ada Pungli Dalam PPDB | 11:05 WIB - Pemko Pekanbaru Targetkan Juara Umum di MTQ ke XLII Provinsi Riau | 11:05 WIB - FPII Setwil Riau Adakan Acara Buka Bersama Dengan Anak Panti Asuhan
/ Lintas Nusantara / Bencana banjir bandang Sentani Jayapura telan korban 50 jiwa /
Bencana banjir bandang Sentani Jayapura telan korban 50 jiwa
Senin, 18 Maret 2019 - 22:45:55 WIB

TERKAIT:
   
 

Jaya Pura (Bidikonline.com) - Kepala Kepolisian Daerah Papua Irjen Pol Martuani Sormin menyebutkan, hingga saat ini korban tewas akibat bencana banjir bandang dan tanah longsor, yang terjadi di Kota dan Kabupaten Jayapura meningkat mencapai 50 orang.

Dari jumlah tersebut tercatat 38 jenazah korban banjir dari Sentani kini berada di RS Bhayangkara untuk dilakukan identifikasi dan lima jenazah lainnya di RS Youwari.

Sedangkan sisanya yakni 7 jenazah merupakan korban tanah longsor yang terjadi di kawasan Ampera, Kota Jayapura. Identifikasi perlu dilakukan untuk memastikan identitas korban sebelum diserahkan ke keluarga, kata Irjen Pol Sormin kepada Antara di Jayapura.

Mantan Kadiv Propam Mabes Polri mengatakan, korban banjir bandang yang melanda beberapa wilayah di Kab.Jayapura kemungkinan masih bertambah karena saat ini pencaharian masih terus dilakukan.

“Anggota saat ini dikerahkan untuk membantu melakukan pencaharian korban banjir di Kabupaten Jayapura,” kata Irjen Pol Sormin yang mengaku sudah melihat langsung dampak banjir bandang di Sentani.

Bahkan, dua pesawat yang terdiri dari satu helikopter dan pesawat berbadan kecil yang ada di hanggar milik perusahaan penerbangan missionaris Adventis mengalami kerusakan akibat banjir, kata Irjen Pol Martuani Sormin. (arc)


Berita Lainnya :
  • Disnaker Pekanbaru tak Ada Terima Aduan THR
  • PUPR Pekanbaru Mulai Perbaikan Jalan Taman Karya
  • Pj Wako Pekanbaru Ingatkan Warga Jangan Percaya Hoaks
  • Pj Wako Pekanbaru Beri Peringatan Agar Jangan Ada Pungli Dalam PPDB
  • Pemko Pekanbaru Targetkan Juara Umum di MTQ ke XLII Provinsi Riau
  • FPII Setwil Riau Adakan Acara Buka Bersama Dengan Anak Panti Asuhan
  • Bupati Kampar Terima Audiensi Panitia Sidang Sinode BNKP ke-61
  • Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran
  • Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit
  •  
    Komentar Anda :
       


    Galeri   + Index Galeri
    Memperingati Hari Jadi Rohul ke - 18, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa

    Home | Daerah | Nasional | Hukum | Politik | Olahraga | Entertainment | Foto | Galeri | Advertorial | Lintas Nusantara | Kepulauan Nias
    Pekanbaru | Siak | Pelalawan | Inhu | Bengkalis | Inhil | Kuansing | Rohil | Rohul | Meranti | Dumai | Kampar
    Profil | Redaksi | Index
    Pedoman Berita Siber

    Copyright © 2009-2016 bidikonline.com
    Membela Kepentingan Rakyat Demi Keadilan