Hingga kini sudah 663 warga Kota Pekanbaru yang menggunakan layanan keliling rekam data e-KTP....[read more] "> Hingga kini sudah 663 warga Kota Pekanbaru yang menggunakan layanan keliling rekam data e-KTP." />
Sabtu, 27 April 2024
Follow Us:
11:05 WIB - Disnaker Pekanbaru tak Ada Terima Aduan THR | 11:05 WIB - PUPR Pekanbaru Mulai Perbaikan Jalan Taman Karya | 11:05 WIB - Pj Wako Pekanbaru Ingatkan Warga Jangan Percaya Hoaks | 11:05 WIB - Pj Wako Pekanbaru Beri Peringatan Agar Jangan Ada Pungli Dalam PPDB | 11:05 WIB - Pemko Pekanbaru Targetkan Juara Umum di MTQ ke XLII Provinsi Riau | 11:05 WIB - FPII Setwil Riau Adakan Acara Buka Bersama Dengan Anak Panti Asuhan
/ Pekanbaru / Warga Sudah Manfaatkan Layanan Keliling Rekam Data e-KTP /
Warga Sudah Manfaatkan Layanan Keliling Rekam Data e-KTP
Rabu, 20 Februari 2019 - 22:05:54 WIB

TERKAIT:
   
 

PEKANBARU, (Bidikonline.com) - Hingga kini sudah 663 warga Kota Pekanbaru yang menggunakan layanan keliling rekam data e-KTP.

Data dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil atau Disdukcapil Kota Pekanbaru, jumlah warga yang merekam yakni 162 orang di Kecamatan Tenayan Raya, 82 orang di Kecamatan Tampan dan 71 orang di Kecamatan Rumbai Pesisir.

Kemudian ada 106 orang di Kecamatan Rumbai dan 106 orang Kecamatan Payung Sekaki.

Perekaman terkini 136 orang di Kecamatan Marpoyan Damai. Proses perekaman berlangsung, Rabu (20/2/2019).

"Jumlah ini memang jauh dari target awal, tapi kita masih gelar layanan keliling rekam data e-KTP," papar Kepala Disdukcapil Kota Pekanbaru, Irma Novrita kepada Tribunpekanbaru.com, Rabu.

Menurutnya, program ini untuk menggesa perekaman e-KTP di Kota Pekanbaru. Proses perekaman e KTP sudah berlangsung sejak tahun 2011 silam, Tapi masih ada masyarakat yang belum melakukan perekaman data e KTP. Upaya rekam data keliling ini juga untuk menyukseskan Pemilu 2019.

Adanya perekaman ini juga membantu para pemilih pemula memperoleh e KTP.

Disdukcapil Kota Pekanbaru menargetkan seluruh masyarakat sudah merekam data pada Februari ini dan mengimbau masyarakat segera merekam data e KTP.

Disdukcapil Kota Pekanbaru juga melakukan proses rekam keliling ke sejumlah lokasi menyukseskan Pemilu 2019. Di antaranya SMA, kampus, lembaga pemasyarakatan dan panti jompo. (tpc)


Berita Lainnya :
  • Disnaker Pekanbaru tak Ada Terima Aduan THR
  • PUPR Pekanbaru Mulai Perbaikan Jalan Taman Karya
  • Pj Wako Pekanbaru Ingatkan Warga Jangan Percaya Hoaks
  • Pj Wako Pekanbaru Beri Peringatan Agar Jangan Ada Pungli Dalam PPDB
  • Pemko Pekanbaru Targetkan Juara Umum di MTQ ke XLII Provinsi Riau
  • FPII Setwil Riau Adakan Acara Buka Bersama Dengan Anak Panti Asuhan
  • Bupati Kampar Terima Audiensi Panitia Sidang Sinode BNKP ke-61
  • Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran
  • Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit
  •  
    Komentar Anda :
       


    Galeri   + Index Galeri
    Memperingati Hari Jadi Rohul ke - 18, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa

    Home | Daerah | Nasional | Hukum | Politik | Olahraga | Entertainment | Foto | Galeri | Advertorial | Lintas Nusantara | Kepulauan Nias
    Pekanbaru | Siak | Pelalawan | Inhu | Bengkalis | Inhil | Kuansing | Rohil | Rohul | Meranti | Dumai | Kampar
    Profil | Redaksi | Index
    Pedoman Berita Siber

    Copyright © 2009-2016 bidikonline.com
    Membela Kepentingan Rakyat Demi Keadilan