Warga Jalan Purwosari Ujung Perumahan Andika Berkah Desa Pandau Jaya Siak Hulu, Kampar -Riau, digemparkan dengan kejadian tragis pembunuh...[read more] "> Warga Jalan Purwosari Ujung Perumahan Andika Berkah Desa Pandau Jaya Siak Hulu, Kampar -Riau, digemparkan dengan kejadian tragis pembunuh" />
Jum'at, 26 April 2024
Follow Us:
11:05 WIB - Disnaker Pekanbaru tak Ada Terima Aduan THR | 11:05 WIB - PUPR Pekanbaru Mulai Perbaikan Jalan Taman Karya | 11:05 WIB - Pj Wako Pekanbaru Ingatkan Warga Jangan Percaya Hoaks | 11:05 WIB - Pj Wako Pekanbaru Beri Peringatan Agar Jangan Ada Pungli Dalam PPDB | 11:05 WIB - Pemko Pekanbaru Targetkan Juara Umum di MTQ ke XLII Provinsi Riau | 11:05 WIB - FPII Setwil Riau Adakan Acara Buka Bersama Dengan Anak Panti Asuhan
/ Hukum / Anak Bacok Ayah Kandung Hingga Tewas di Siak Hulu Kampar /
Anak Bacok Ayah Kandung Hingga Tewas di Siak Hulu Kampar
Selasa, 12 Februari 2019 - 20:24:27 WIB

TERKAIT:
   
 
SIAK HULU  (Bidikonline.com) - Warga Jalan Purwosari Ujung Perumahan Andika Berkah Desa Pandau Jaya Siak Hulu, Kampar -Riau, digemparkan dengan kejadian tragis pembunuhan terhadap seorang ayah yang dilakukan oleh anak kandungnya, Selasa (12/2/2019) pagi sekitar pukul 05.00 Wib.

Korban pembunuhan ini adalah Hasudungan Malau (57) yang beralamat di Jalan Purwosari Ujung Perumahan Andika Berkah. Korban tewas diduga karena dibacok oleh anak kandungnya AM alias AL (20) yang tak tahan atas perlakuan ayahnya itu terhadap ibu serta saudaranya.

"Tersangka AM alias AL saat ini telah diamankan oleh petugas Kepolisian dari Polsek Siak Hulu. Petugas juga mengamankan sebilah parang yang digunakan oleh tersangka untuk menghabisi ayahnya ini," ungkap Kasubbag Humas Polres Kampar Iptu Deni Yusra, Selasa siang.

Dari hasil penyelidikan awal yang dilakukan oleh pihak Kepolisian, diduga motif tersangka melakukan perbuatan ini karena korban sering marah-marah dan berkata kotor terhadap ibu dan juga dirinya serta adiknya.

"Berdasarkan keterangan saksi-saksi, bahwa sering terjadi keributan dalam rumah tangga keluarga ini. Dimana korban sering marah-marah sambil mengancam dengan parang akan membunuh ibunya serta dirinya dan sering pula melakukan kekerasan terhadap mereka," lanjut Deni.

Korban sempat dibawa ke RS Bhayangkara Polda Riau oleh Unit Reskrim Polsek Siak Hulu untuk dimintakan Visum serta Otopsi guna mengetahui penyebab pasti kematiannya.

Kapolsek Siak Hulu Kompol Arvin Hariyadi SIK didampingi Panit Reskrim Iptu Marupa Sibarani SH saat dikonfirmasi membenarkan kejadian ini. Disampaikannya bahwa tersangka AM alias AL sekarang telah diamankan di Polsek Siak Hulu dan tengah menjalani pemeriksaan oleh Tim Penyidik.


Berita Lainnya :
  • Disnaker Pekanbaru tak Ada Terima Aduan THR
  • PUPR Pekanbaru Mulai Perbaikan Jalan Taman Karya
  • Pj Wako Pekanbaru Ingatkan Warga Jangan Percaya Hoaks
  • Pj Wako Pekanbaru Beri Peringatan Agar Jangan Ada Pungli Dalam PPDB
  • Pemko Pekanbaru Targetkan Juara Umum di MTQ ke XLII Provinsi Riau
  • FPII Setwil Riau Adakan Acara Buka Bersama Dengan Anak Panti Asuhan
  • Bupati Kampar Terima Audiensi Panitia Sidang Sinode BNKP ke-61
  • Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran
  • Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit
  •  
    Komentar Anda :
       


    Galeri   + Index Galeri
    Memperingati Hari Jadi Rohul ke - 18, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa

    Home | Daerah | Nasional | Hukum | Politik | Olahraga | Entertainment | Foto | Galeri | Advertorial | Lintas Nusantara | Kepulauan Nias
    Pekanbaru | Siak | Pelalawan | Inhu | Bengkalis | Inhil | Kuansing | Rohil | Rohul | Meranti | Dumai | Kampar
    Profil | Redaksi | Index
    Pedoman Berita Siber

    Copyright © 2009-2016 bidikonline.com
    Membela Kepentingan Rakyat Demi Keadilan