Siak (Bidik) - Bupati Siak Drs H Syamsuar menyampaikan kabar bahagia untuk masyarakat Sungai Apit, Mengkapan, serta masyarakat Kepulauan ...[read more] "> Siak (Bidik) - Bupati Siak Drs H Syamsuar menyampaikan kabar bahagia untuk masyarakat Sungai Apit, Mengkapan, serta masyarakat Kepulauan " />
Kamis, 25 April 2024
Follow Us:
11:05 WIB - Disnaker Pekanbaru tak Ada Terima Aduan THR | 11:05 WIB - PUPR Pekanbaru Mulai Perbaikan Jalan Taman Karya | 11:05 WIB - Pj Wako Pekanbaru Ingatkan Warga Jangan Percaya Hoaks | 11:05 WIB - Pj Wako Pekanbaru Beri Peringatan Agar Jangan Ada Pungli Dalam PPDB | 11:05 WIB - Pemko Pekanbaru Targetkan Juara Umum di MTQ ke XLII Provinsi Riau | 11:05 WIB - FPII Setwil Riau Adakan Acara Buka Bersama Dengan Anak Panti Asuhan
/ Siak / Bupati Siak: Rp148 Miliar Dana APBN Siap Dijemput /
Terkait Perbaikan Jalan Buton Siak
Bupati Siak: Rp148 Miliar Dana APBN Siap Dijemput
Kamis, 16 Agustus 2018 - 17:52:43 WIB

TERKAIT:
   
 
Siak (Bidik) - Bupati Siak Drs H Syamsuar menyampaikan kabar bahagia untuk masyarakat Sungai Apit, Mengkapan, serta masyarakat Kepulauan Meranti yang sering menggunakan jalan lintas Buton untuk ke Kota Pekanbaru.

Perbaikan jalan Buton dipastikan akan dimulai dalam waktu dekat. Dimana Pemkab Siak menjemput dana APBN sebesar Rp148 miliar untuk pembangunan jalan menuju Kawasan Industri Tanjung Buton (KITB) Siak.

"Selama ini jalan Nasional itu selalu menjadi keluhan masyarakat, apalagi masyarakat yang bukan dari Siak. Mereka menyebut jalan di Siak rusak parah, padahal itu jalannya kewenangan Nasional. Alhamdulillah tahun ini kita dapat dukungan," kata Syamsuar kepada media,  Kamis (16/8/2018).

Perbaikan jalan menuju Buton ini menurut Syamsuar memang sudah sangat mendesak. Apalagi kedepannya KITB yang sudah masuk Program Strategis Nasional (PSN) itu akan dilirik oleh para investor.

Selain jalan itu, ada juga 2 jembatan lagi yang akan dibangun di Kabupaten Siak, salah satunya menuju ke Buton juga. Jembatan yang ada sekarang itu sudah tidak layak dilalui dan tidak sesuai lagi dengan kebutuhan masyarakatnya.

"Jadi meskipun nanti saya sudah dilantik sebagai gubernur Riau, Kabupaten Siak tetap akan menjadi perhatian saya dan pak Alfedri yang nantinya siap melanjutkan program-program yang sudah kami rencanakan," kata Syamsuar lagi.  (grc)


       




Berita Lainnya :
  • Disnaker Pekanbaru tak Ada Terima Aduan THR
  • PUPR Pekanbaru Mulai Perbaikan Jalan Taman Karya
  • Pj Wako Pekanbaru Ingatkan Warga Jangan Percaya Hoaks
  • Pj Wako Pekanbaru Beri Peringatan Agar Jangan Ada Pungli Dalam PPDB
  • Pemko Pekanbaru Targetkan Juara Umum di MTQ ke XLII Provinsi Riau
  • FPII Setwil Riau Adakan Acara Buka Bersama Dengan Anak Panti Asuhan
  • Bupati Kampar Terima Audiensi Panitia Sidang Sinode BNKP ke-61
  • Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran
  • Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit
  •  
    Komentar Anda :
       


    Galeri   + Index Galeri
    Memperingati Hari Jadi Rohul ke - 18, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa

    Home | Daerah | Nasional | Hukum | Politik | Olahraga | Entertainment | Foto | Galeri | Advertorial | Lintas Nusantara | Kepulauan Nias
    Pekanbaru | Siak | Pelalawan | Inhu | Bengkalis | Inhil | Kuansing | Rohil | Rohul | Meranti | Dumai | Kampar
    Profil | Redaksi | Index
    Pedoman Berita Siber

    Copyright © 2009-2016 bidikonline.com
    Membela Kepentingan Rakyat Demi Keadilan