PANGKALAN KERINCI (Bidikonline.com) - Maksud hati ingin segera pulang dan tiba di rumah. Apa daya, nasib Rian (13) berujung naas.
...[read more] "> PANGKALAN KERINCI (Bidikonline.com) - Maksud hati ingin segera pulang dan tiba di rumah. Apa daya, nasib Rian (13) berujung naas.
" />
Jum'at, 29 Maret 2024
Follow Us:
11:01 WIB - Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran | 11:01 WIB - Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit | 11:01 WIB - Pj Gubernur Riau Resmikan Masjid At-Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani | 11:01 WIB - Hari Terakhir, Ini Jadwal dan Cara Penukaran Uang Baru di BI Riau | 11:01 WIB - Murah Meriah, Harga Cabai Merah di Pasar Kodim Pekanbaru Cuma Rp35 Ribu/Kg | 11:01 WIB - Agung Nugroho Anggarkan Rp 1,5 Miliar Untuk Sirkuit Balap di Pekanbaru
/ Pelalawan / Murid SD Tewas Ditimpa Truk /
Murid SD Tewas Ditimpa Truk
Selasa, 06 Februari 2018 - 15:01:16 WIB

TERKAIT:
   
 
PANGKALAN KERINCI (Bidikonline.com) - Maksud hati ingin segera pulang dan tiba di rumah. Apa daya, nasib Rian (13) berujung naas.

Dia meninggal di perjalanan pulang ke rumah setelah sebuah truk bermuatan penuh barang oleng dan rubuh menimpa tubuh mungilnya.

Peristiwa tersebut terjadi di Jalan Lintas Timur Pangkalan Kerinci-Sorek di Kilometer 103 Desa Dundangan, Pangkalan Kuras, Senin (5/2/2018) siang.

Bocah malang itu pun tewas seketika. Tulang pipi dan tulang leher patah, pada bagian dada terlihat memar, perut memar, luka robek pada selakangan kiri, juga patah patah paha kiri.

Rian dilaporkan meninggal dunia saat itu juga sebelum sempat mendapatkan pertolongan wari warga yang melihat di sekitar lokasi kejadian.

Kapolres Pelalawan, AKBP Kaswandi Irwan, melalui Kasat Lantas AKP Mas ud, membenarkan musibah naas tersebut.

Disebutkan, peristiwa tersebut terjadi di Kilometer 103 Dundangan. Saat itu, Rian dilaporkan sedang dalam perjalanan pulang dari sekolah menuju rumah.

Di perjalanan, sebuah truk yang dikendarai sopir, Ahmad Jainuri (34) melintas dari arah pangkalan Kerinci menuju sorek dan hendak memotong kendaraan di depannya.

Diduga, saat memotong, Jainuri kurang memperhatikan kecepatan kendaraan, sehingga truk yang dikendarai oleng.

Panik, Jainuri pun berusaha banting stir, namun, bagian belakang kendaraannya langsung berbalik dan tumbang menimpa Rian yang saat kejadian sedang berjalan di pinggir jalan.

Bocah malang itu tewas seketika. Warga berusaha membantunya, namun, tidak tertolong. Tubuhnya langsung dilarikan ke Puskesmas untuk dilakukan otopsi.

Atas kejadian tersebut, sopir truk diamankan untuk menjalani pemeriksaan.(rsc)


Berita Lainnya :
  • Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran
  • Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit
  • Pj Gubernur Riau Resmikan Masjid At-Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani
  • Hari Terakhir, Ini Jadwal dan Cara Penukaran Uang Baru di BI Riau
  • Murah Meriah, Harga Cabai Merah di Pasar Kodim Pekanbaru Cuma Rp35 Ribu/Kg
  • Agung Nugroho Anggarkan Rp 1,5 Miliar Untuk Sirkuit Balap di Pekanbaru
  • DPRD Rohul Gelar Paripurna Penyampaian LKPJ Bupati Rohul Tahun 2023
  • Bupati Bengkalis Resmikan Kelas Jauh SMPN 7 dan SDN 20 Talang Muandau
  • Bupati Rohil Serahkan Bantuan Operasional untuk 5 Masjid
  •  
    Komentar Anda :
       


    Galeri   + Index Galeri
    Memperingati Hari Jadi Rohul ke - 18, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa

    Home | Daerah | Nasional | Hukum | Politik | Olahraga | Entertainment | Foto | Galeri | Advertorial | Lintas Nusantara | Kepulauan Nias
    Pekanbaru | Siak | Pelalawan | Inhu | Bengkalis | Inhil | Kuansing | Rohil | Rohul | Meranti | Dumai | Kampar
    Profil | Redaksi | Index
    Pedoman Berita Siber

    Copyright © 2009-2016 bidikonline.com
    Membela Kepentingan Rakyat Demi Keadilan