UJUNGBATU (Bidikonline.com) - Warga Ujungbatu, Rokan Hulu Riau, digegerkan dengan viralnya foto buah pisang sepanjang dua meter lebih, deng...[read more] "> UJUNGBATU (Bidikonline.com) - Warga Ujungbatu, Rokan Hulu Riau, digegerkan dengan viralnya foto buah pisang sepanjang dua meter lebih, deng" />
Selasa, 19 Maret 2024
Follow Us:
10:57 WIB - Pasar Induk Ditargetkan Sudah Beroperasi Setelah Lebaran | 10:57 WIB - Pj Wako Pekanbaru Ingatkan ASN dan THL Ikuti Jam Kerja Selama Ramadhan 1445 H | 10:57 WIB - Disperindag Pekanbaru Temukan Ratusan Gudang Bahan Pokok Tak Miliki TDG | 10:57 WIB - 104 Pengelola Rumah Makan Non Muslim Ajukan Izin Operasional Selama Ramadan | 10:57 WIB - Sekdako Minta Dinas Terkait Cari Cara Antisipasi Lonjakan Harga Pangan Tak Normal | 10:57 WIB - Pemko Pekanbaru dan Polresta Gelar Apel Siaga Karhutla
/ Rokan Hulu / Heboh... Pisang Bertandan 2 Meter Lebih, Gegerkan Warga Rohul /
Heboh... Pisang Bertandan 2 Meter Lebih, Gegerkan Warga Rohul
Sabtu, 06 Januari 2018 - 16:54:23 WIB

TERKAIT:
   
 
UJUNGBATU (Bidikonline.com) - Warga Ujungbatu, Rokan Hulu Riau, digegerkan dengan viralnya foto buah pisang sepanjang dua meter lebih, dengan jumlah tandan pisang yang menjuntai ke tanah.

Tak ayal, foto pisang tersebut viral dan membuat warga penasaran untuk membuktikan kebenarannya. Warga pun berbondong-bondong ke salah satu rumah penduduk pemilik pisang tersebut di Dusun Durian Sebatang, Desa Suka Damai, Kecamatan Ujungbatu, Kabupaten Rokan Hulu.

Tidak sedikit, ribuan warga dari berbagai daerah datang, tak hanya dari Rokan Hulu, tapi juga dari Padang, Kampar, Bukittinggi, Painan, Pasaman bahkan ada juga yang dari Sumatera Utara dan Pekanbaru.

Lokasi itu pun mendadak jadi objek wisata bagi pengunjung yang penasaran dengan tumbuhnya pohon pisang yang memiliki tandan/sisir sangat banyak dan dijuluki pisang 1.000 sisir.

Pemilik pisang unik tersebut, diketahui bernama Syamsurizal MT (48). Buah pisang tersebut berjenis pisang "Seminyak" yang berumur 6 bulan dengan panjang tandan lebih kurang 2,10 meter.

Panjang tandan pisang tersebut jantungnya saja sudah hampir menyentuh tanah dan diprediksi masih bisa bertambah panjang lagi.

Apalagi kata dia, kalau pagi hari, jantung pisang ini membesar namun jika sudah sore hari, akan terlihat mengecil kembali sehingga kelopak jantungnya yang layu bisa dibuang.

Dari keterangan warga bernama Rusdian kepada Wartawan yang sudah melihat langsung pisang tersebut, ia mengaku heran dan takjub.

"Inilah bukti kekuasaan tuhan mas, saya awalnya tak percaya, jangan-jangan editan foto di Facebook, tapi ternyata benar adanya," ujar Rusdian, warga Kampar yang berdomisili di Jakarta.

"Saking penasarannya saya kesana kemarin, dan kebetulan ada pekerjaan di Riau," timpal pedagang kain di Tanah Abang ini, Sabtu (6/1/2017).

Dan menurut penuturannya, warga yang datang ke sana tidak dipungut biaya. "Tidak bang, pemiliknya baik, membiarkan orang-orang melihat bahkan memegang dan berfoto langsung," tukasnya.

Nah bagi anda yang masih penasaran, silagkan di Jalan Simpang Siabu Durian Sebatang, jaraknya kurang lebih sekitar 2 KM dari Ujungbatu arah ke Rokan IV Koto.(grc)


Berita Lainnya :
  • Pasar Induk Ditargetkan Sudah Beroperasi Setelah Lebaran
  • Pj Wako Pekanbaru Ingatkan ASN dan THL Ikuti Jam Kerja Selama Ramadhan 1445 H
  • Disperindag Pekanbaru Temukan Ratusan Gudang Bahan Pokok Tak Miliki TDG
  • 104 Pengelola Rumah Makan Non Muslim Ajukan Izin Operasional Selama Ramadan
  • Sekdako Minta Dinas Terkait Cari Cara Antisipasi Lonjakan Harga Pangan Tak Normal
  • Pemko Pekanbaru dan Polresta Gelar Apel Siaga Karhutla
  • Gadis Belia di Kuansing Disetubuhi Ayah Tiri
  • Rektor UIR Lanjutkan Dakwah Kampus Lewat Syafari Ramadhan 1445 H
  • Tersangka Pungli, 15 Pegawai KPK Ditahan
  •  
    Komentar Anda :
       


    Galeri   + Index Galeri
    Memperingati Hari Jadi Rohul ke - 18, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa

    Home | Daerah | Nasional | Hukum | Politik | Olahraga | Entertainment | Foto | Galeri | Advertorial | Lintas Nusantara | Kepulauan Nias
    Pekanbaru | Siak | Pelalawan | Inhu | Bengkalis | Inhil | Kuansing | Rohil | Rohul | Meranti | Dumai | Kampar
    Profil | Redaksi | Index
    Pedoman Berita Siber

    Copyright © 2009-2016 bidikonline.com
    Membela Kepentingan Rakyat Demi Keadilan