PEKANBARU (Bidikonline.com) - Sebelumnya dua kali menggelar aksi demo di depan pintu gerbang PT Indah Kiat Pulp dan Paper (IKPP) Per...[read more] "> PEKANBARU (Bidikonline.com) - Sebelumnya dua kali menggelar aksi demo di depan pintu gerbang PT Indah Kiat Pulp dan Paper (IKPP) Per" />
Kamis, 28 Maret 2024
Follow Us:
11:01 WIB - Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit | 11:01 WIB - Pj Gubernur Riau Resmikan Masjid At-Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani | 11:01 WIB - Hari Terakhir, Ini Jadwal dan Cara Penukaran Uang Baru di BI Riau | 11:01 WIB - Murah Meriah, Harga Cabai Merah di Pasar Kodim Pekanbaru Cuma Rp35 Ribu/Kg | 11:01 WIB - Agung Nugroho Anggarkan Rp 1,5 Miliar Untuk Sirkuit Balap di Pekanbaru | 11:01 WIB - DPRD Rohul Gelar Paripurna Penyampaian LKPJ Bupati Rohul Tahun 2023
/ Pelalawan / Firdaus: Kita Sudah Buat Laporan, ini Mohon Diusut Agar Berimbang /
Terkait Lingkungan, Massa Geruduk Kantor Sinarmas Pekanbaru
Firdaus: Kita Sudah Buat Laporan, ini Mohon Diusut Agar Berimbang
Kamis, 21 September 2017 - 10:58:56 WIB

TERKAIT:
   
 
PEKANBARU (Bidikonline.com) - Sebelumnya dua kali menggelar aksi demo di depan pintu gerbang PT Indah Kiat Pulp dan Paper (IKPP) Perawang Kecamatan Tualang. Organisasi masyarakat yang tergabung dalam Koalisi Peduli Lingkungan (Kopel) Kabupaten Siak dan mahasiswa kembali menggelar aksi serupa. Kali ini aksi itu dilakukan di depan Gedung Kantor PT Indah Kiat Pulp dan Paper yang terletak di Jalan Tengku Umar Kota Pekanbaru, Rabu (20/9/2017) siang.

Dalam aksinya, Kopel Kabupaten Siak mengutarakan beberapa hal terhadap perusahaan anak PT Sinarmas Group itu. Masa menyampaikan terkait masalah pencemaran lingkungan, penutupan Sungai Perawang serta pertanyakan izin bangunan boiler bahan bakar batu bara yang berada tak jauh dari pemukiman masyarakat.

"PT IKPP sudah 33 tahun berdiri Kecamatan Tualang Perawang, tapi apa pernah memberikan susu gratis? Pengobatan gratis kepada masyarakat sekitar? Tidak pernah," teriak Panglima Muda Laskar Melayu Rembuk (LMR) Firdaus ST dalam orasinya.

Selanjutnya, kedatangan masa ke Gedung PT IKPP yang ada di Pekanbaru guna menyampaikan aspirasi masyarakat dan buntut dari tidak digubrisnya aksi demo yang sudah dua kali dilakukan Kopel Kabupaten Siak di depan pintu gerbang barat PT IKPP Perawang Kecamatan Tualang.

"Kita datang kesini untuk menyampaikan aspirasi, sudah dua kali demo di PT Indah Kiat perawang tapi tidak digubris. Kami yang tinggal di Perawang setiap hari menikmati dampak buruk dari PT Indah Kiat, tapi kami minta PT Indah Kiat bisa menyampaikan apa yang akan diberikannya kepada masyarakat?," beber Firdaus.

Panglima Muda LMR Kabupaten Siak Firdaus ST juga meminta kepada aparat kepolisian agar mengusut tindakan penutupan sungai Perawang dan pencemaran lingkungan yang telah dilakukan oleh PT Indah Kiat Pulp dan Paper Perawang Kecamatan Tualang.

"Kita sudah membuat laporan, ini mohon diusut agar berimbang," pinta Firdaus kepada aparat kepolisian.

Unjuk rasa yang digelar sejak pukul 11.00 WIB masa terus berdatangan ke depan gedung kantor PT IKPP Kota Pekanbaru. Dari Informasi yang dihimpun awak media sejumlah mahasiswa dari Kabupaten Siak serta sejumlah mahasiswa yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Peduli Riau turut hadir dalam aksi yang dikawal oleh aparat kepolisian dan security perusahaan.(dt)


Berita Lainnya :
  • Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit
  • Pj Gubernur Riau Resmikan Masjid At-Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani
  • Hari Terakhir, Ini Jadwal dan Cara Penukaran Uang Baru di BI Riau
  • Murah Meriah, Harga Cabai Merah di Pasar Kodim Pekanbaru Cuma Rp35 Ribu/Kg
  • Agung Nugroho Anggarkan Rp 1,5 Miliar Untuk Sirkuit Balap di Pekanbaru
  • DPRD Rohul Gelar Paripurna Penyampaian LKPJ Bupati Rohul Tahun 2023
  • Bupati Bengkalis Resmikan Kelas Jauh SMPN 7 dan SDN 20 Talang Muandau
  • Bupati Rohil Serahkan Bantuan Operasional untuk 5 Masjid
  • TP PKK Siak dan Pelaku Usaha Serahkan Bantuan Sembako untuk Warga di 4 Kecamatan
  •  
    Komentar Anda :
       


    Galeri   + Index Galeri
    Memperingati Hari Jadi Rohul ke - 18, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa

    Home | Daerah | Nasional | Hukum | Politik | Olahraga | Entertainment | Foto | Galeri | Advertorial | Lintas Nusantara | Kepulauan Nias
    Pekanbaru | Siak | Pelalawan | Inhu | Bengkalis | Inhil | Kuansing | Rohil | Rohul | Meranti | Dumai | Kampar
    Profil | Redaksi | Index
    Pedoman Berita Siber

    Copyright © 2009-2016 bidikonline.com
    Membela Kepentingan Rakyat Demi Keadilan