BENGKALIS (Bidikonline.com) - Pemerintah Kabupaten Bengkalis melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Satu Pintu (DPMMPSP) Kabupaten ...[read more] "> BENGKALIS (Bidikonline.com) - Pemerintah Kabupaten Bengkalis melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Satu Pintu (DPMMPSP) Kabupaten " />
Kamis, 28 Maret 2024
Follow Us:
11:01 WIB - Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit | 11:01 WIB - Pj Gubernur Riau Resmikan Masjid At-Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani | 11:01 WIB - Hari Terakhir, Ini Jadwal dan Cara Penukaran Uang Baru di BI Riau | 11:01 WIB - Murah Meriah, Harga Cabai Merah di Pasar Kodim Pekanbaru Cuma Rp35 Ribu/Kg | 11:01 WIB - Agung Nugroho Anggarkan Rp 1,5 Miliar Untuk Sirkuit Balap di Pekanbaru | 11:01 WIB - DPRD Rohul Gelar Paripurna Penyampaian LKPJ Bupati Rohul Tahun 2023
/ Bengkalis / Bengkalis Ikuti Apkasi Otonomi Expo /
Bengkalis Ikuti Apkasi Otonomi Expo
Rabu, 19 Juli 2017 - 20:31:21 WIB

TERKAIT:
   
 
BENGKALIS (Bidikonline.com) - Pemerintah Kabupaten Bengkalis melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Satu Pintu (DPMMPSP) Kabupaten Bengkalis kembali ikut berpartisipasi dalam kegiatan bertaraf internasional Apkasi Otonomi Expo 2017 yang ditaja oleh Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (Apkasi).

Event yang bertajuk "Apkasi Otonomi Expo 2017, Trade, Tourisme dan invesment'' berlangsung di Jakarta Compention Center Senayan, Jakarta, 19-21 Juli 2017.

Apkasi Otonomi Expo 2017 yang dibuka secara resmi Presiden RI Joko Widodo, ditandai dengan pemukulan gong, Rabu, (19/7/2017). Selain kegiatan promosi, event yang mengusung tema “Menumbuhkembangkan Jiwa Enterpreneur daerah dalam menghadapi Persaingan Global,” ini juga akan menggelar kegiatan business matching yang mempertemukan kebutuhan daerah dan pelaku usaha.

Bupati Bengkalis, Amril Mukminin yang diwakili Asisten Administrasi Umum H. TS Ilyas usai mengikuti acara pembukaan Otonomi Expo tersebut mengatakan, bahwa apkasi 2017 merupakan ajang strategi bagi institusi pemerintah dan pelaku usaha yang ingin menyosialisasikan berbagai kebijakan dan mempromosikan produk daerah guna merebut pasar global.

''Kabupaten Bengkalis telah mempersiapkan sejumlah sarana dan prasarana dalam menyukseskan kegiatan Apkasi ini. Diantaranya, video profil peluang investasi di Bengkalis. Selain dalam bentuk video, DPMMPSP juga telah mengemasnya dalam bentuk buku, leaflet, buku saku, dan peta kawasan stategis di Kabupaten Bengkalis,'' jelas Ilyas yang pernah menjabat sebagai Kepala Dinas Pertambangan dan Energi tersebut.

Sementara itu Menurut Kepala DPMMPSP, Hermizon, kegiatan ini merupakan pengganti dari Apkasi Internasional Trade and Investment Summit/Indonesia Investment week Indonesia, merupakan kegiatan tahunan promosi di bidang pariwisata, perdagangan, yang memberikan fasilitas jangkauan komunikasi potensi dan sinkronisasi kebijakan pembangunan antara pusat dan daerah.

Masih menurut Hermizon, kegiatan Expo ini diikuti 156 Pemerintah Kabupaten, 1 Kota, 1 Provinsi, 3 dari Kementerian, 2 BUMN, dan 10 Pelaku Internasional, untuk itu melalui Expo ini diharapkan kita mampu meningkatkan jangkauan kegiatan perdagangan, investasi dan promosi di seluruh wilayah Indonesia.***


Berita Lainnya :
  • Bupati Rezita Safari Ramadan di Desa Pasir Ringgit
  • Pj Gubernur Riau Resmikan Masjid At-Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani
  • Hari Terakhir, Ini Jadwal dan Cara Penukaran Uang Baru di BI Riau
  • Murah Meriah, Harga Cabai Merah di Pasar Kodim Pekanbaru Cuma Rp35 Ribu/Kg
  • Agung Nugroho Anggarkan Rp 1,5 Miliar Untuk Sirkuit Balap di Pekanbaru
  • DPRD Rohul Gelar Paripurna Penyampaian LKPJ Bupati Rohul Tahun 2023
  • Bupati Bengkalis Resmikan Kelas Jauh SMPN 7 dan SDN 20 Talang Muandau
  • Bupati Rohil Serahkan Bantuan Operasional untuk 5 Masjid
  • TP PKK Siak dan Pelaku Usaha Serahkan Bantuan Sembako untuk Warga di 4 Kecamatan
  •  
    Komentar Anda :
       


    Galeri   + Index Galeri
    Memperingati Hari Jadi Rohul ke - 18, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa

    Home | Daerah | Nasional | Hukum | Politik | Olahraga | Entertainment | Foto | Galeri | Advertorial | Lintas Nusantara | Kepulauan Nias
    Pekanbaru | Siak | Pelalawan | Inhu | Bengkalis | Inhil | Kuansing | Rohil | Rohul | Meranti | Dumai | Kampar
    Profil | Redaksi | Index
    Pedoman Berita Siber

    Copyright © 2009-2016 bidikonline.com
    Membela Kepentingan Rakyat Demi Keadilan